Cara mengamankan Gadget dari Hacker saat ini sebenarnya cukup mudah. Ponsel pintar atau smartphone memang menjadi salah satu bagian penting dalam kehidupan kita. Selain itu, smartphone juga telah melampaui fungsi utamanya sebagai bentuk alat komunikasi.
Benda elektronik ini kini sebenarnya telah menawarkan kepada pengguna opsi untuk menjelajahi internet, mengambil foto, mendengarkan musik, menyimpan kata sandi, serta informasi sensitif lainnya.
Cara Mengamankan Gadget dari Hacker Mudah
Bersamaan dengan hal tersebut, tentu kekhawatiran terhadap privasi serta keamanan data juga akan semakin meningkat. Dengan begitu, penting sekali untuk mengambil langkah proaktif untuk bisa melindungi data sensitif kita.
Untung saja, saat ini ada berbagai gadget privasi di pasaran yang dirancang untuk melindungi smartphone kita dari akses tidak sah dan pelanggaran data. Berikut ini penjelasan terkait cara mengamankan Gadget kamu dari Hacker, antara lain:
1. Penutup kamera
Salah satu permasalahan privasi paling umum lainnya yaitu kamera. Hanya dengan menggunakan penutup privasi atau penutup kamera pada smartphone kamu bisa menjadikan segalanya lebih ramah privasi.
Menutup kamera perangkat atau webcam tentu bisa mencegah ancaman siber. Di mana Virus dan malware juga akan berpotensi mencuri informasi dari perangkat dengan merekam apapun melalui webcam.
2. Privacy Screen Protector
Perangkat keras privasi paling umum yang nantinya bisa kamu beli, yaitu privacy screen protector. Di mana pelindung layar ini sudah memiliki lapisan berbeda yang mencegah pengguna melihat layar smartphone kamu dari sudut berbeda.
Dengan begitu, kamu juga bisa leluasa menggunakan smartphone di tempat umum tanpa khawatir orang-orang yang ada di dekatmu mengintip layar. Atau bahkan melihat apa yang sedang kamu lihat di layar.
3. Flip cover
Cara Mengamankan Gadget dari Hacker selanjutnya, menggunakan Flip cover satu ini mungkin bukan gadget teknologi. Namun, benda ini juga akan memastikan bahwa notifikasi dan informasi lainnya selalu tersembunyi dari pengintaian.
Tidak hanya itu, flip cover juga sudah memiliki fungsi lain. Misalnya saja seperti memberikan perlindungan layar tambahan serta menjaga smartphone tetap aman dari benturan dan goresan.
Cara Mengamankan Gadget dari Hacker Cepat
4. Physical security key
Cara Mengamankan Gadget dari Hacker berikutnya, menggunakan Physical security key atau kunci keamanan fisik merupakan drive terenkripsi. Dimana dapat kamu gunakan untuk mengunci ponsel serta menggunakannya di luar kunci biometrik, PIN, dan kata sandi.
Baca juga : 2 Cara Menjadikan HP sebagai Keyboard Terbaik
Pastikan kamu saat ini mendapatkan kunci keamanan yang kompatibel dengan ponsel dan sistem operasi di smartphone kamu.
Untuk bisa menyiapkan kunci keamanan pada akun online, berikut caranya:
- Pertama, bisa langsung buka browser yang biasa kamu gunakan. Lalu masuk ke laman Akun Google kamu. Di panel sebelah kiri, pilih juga pengaturan Keamanan.
- Lanjut gulir ke bawah dan klik verifikasi dua langkah. Pada layar berikutnya, bisa langsung klik tombol Start dan masuk ke Akun Google.
- Di bawah halaman, bisa langsung gunakan smartphone kamu sebagai langkah kedua untuk masuk. Lanjut klik tautan “Tampilkan opsi lainnya” dan pilihlah Kunci Keamanan.
- Klik berikutnya, bisa langsung lakukan colokkan kunci keamanan ke komputer dan klik OK. Lalu sentuh sensor pada kunci keamanan untuk mendaftarnya, dan beri nama kunci keamanan.
5. Faraday Bag
Faraday bag untuk smartphone sendiri merupakan kantong pelindung yang memblokir sinyal elektromagnetik. Misalnya saja seperti SMS, panggilan, serta GPS. Dengan begitu, secara efektif mengisolasi smartphone serta komunikasi eksternal akan melindunginya dari pelacakan, peretasan, serta pencurian data.
Faraday bisa digunakan juga untuk memblokir radiasi, tetap berada di luar jaringan listrik, serta dapat melindungi dari pencurian mobil. Faraday bag memblokir sinyal luar yang berasal dari perangkat.
Sehingga kamu nantinya akan bebas dari ancaman serangan siber. Selain itu, tas ini juga tidak hanya dapat melindungi data diri, melainkan juga data orang lain yang pernah dikirimkan ke kamu.
Hanya dengan menggunakan Faraday bag, smartphone kamu juga nantinya tidak akan terdeteksi. Contohnya saja, kamu lupa mematikan Bluetooth atau Wifi.
6. Pemblokir Data USB
Ketika mengisi daya smartphone di tempat umum menggunakan port USB publik, sudah ada beberapa resiko pencurian data melalui teknik yang dikenal sebagai “juice jacking”.
Pemblokir data USB merupakan adaptor kecil yang akan memblokir pin transfer data di kabel USB. Dengan begini tidak, hanya pin daya yang bisa membuat sambungan.
Hanya dengan menggunakan pemblokir data USB, kamu bisa langsung mengisi daya smartphone dengan aman tanpa khawatir mengirim atau menerima data. Hal ini juga bisa melindungi smartphone kamu dari potensi malware atau pencurian data.
Selain itu, karena jalur data dalam titik pengisian daya publik tidak bersentuhan langsung dengan smartphone kamu. Dengan begitu, kode berbahaya yang digunakan oleh peretas untuk mencuri data kamu tidak dapat mengaksesnya.
Itu saja penjelasan terkait cara mengamankan Gadget dari Hacker yang perlu kamu ketahui. Semoga bermanfaat!
Leave a Reply