Makanan khas Sibolga saat ini sebenarnya sangat beragam. Kota Sibolga sendiri termasuk salah satu kota yang akan menjadi tujuan banyak wisatawan saat berkunjung ke Sumatera Utara. Luas daerah ini sebenarnya tidak begitu besar, hanya sekitar 10.77 Km2 dan daerahnya dikelilingi laut yang eksotis.
Keindahan lautnya juga tak kalah indah dari Bali juga Lombok. Tak hanya tempat wisata, Sibolga juga saat ini sudah memiliki makanan khas yang sangat lezat.
Makanan Khas Sibolga yang Penuh Bumbu dan Nikmat
Makanan khas Sibolga satu ini tentunya menawarkan berbagai kuliner. Salah satunya yaitu olahan ikan karena daerah ini juga berdekatan dengan laut. Apabila kamu berencana untuk berlibur ke daerah Sibolga, maka jangan lupa untuk berburu makanan khas Sibolga di kedai atau restoran di Sibolga.
Berikut ini sudah ada makanan dari Sibolga untuk kamu cicipi.
1. Ikan Panggang Pacak
Makanan satu ini merupakan salah satu makanan Sibolga serta daerah Kabupaten Tapanuli Tengah. Makanan khas ini sebenarnya tak mudah ditemukan di daerah lain.
Namun, makanan ini juga menjadi menu makanan favorit warga setempat, khususnya pada saat acara tertentu selain sebagai menu rumahan. Ikan panggang dari Sibolga ini sebenarnya tak jauh beda dari ikan panggang lainnya.
2. Mie Gomak
Makanan khas Sibolga satu ini juga memiliki bahan yang lain tak hanya ikan. Terdapat juga hidangan mie yang juga enak. Mi ini tentunya juga dimasak dengan menggunakan tungku tradisional yang tujuannya supaya menjaga rasa aslinya.
Bumbu yang digunakan, yaitu sangat beragam rempah-rempah. Misalnya saja seperti lengkuas, cabai, bawang, dan kunyit. Maka pantas saja aroma dan rasa mi ini sebenarnya sangat nikmat sekali.
3. Ikan Panggang Geleng
Makanan ikan lainnya dari Sibolga merupakan salah satu ikan panggang geleng. Bahan yang biasanya digunakan, yaitu ikan kembung. Meskipun namanya ikan panggang, dan cara memasaknya tak perlu dipanggang, dan digoreng.
Ketika kamu membuat hidangan ini, proses awalnya yaitu untuk bisa mengeluarkan daging ikan dan memisahkannya dari tulangnya. Setelah itu, ikan akan dicampur dengan kentang yang telah digoreng serta dihaluskan.
Baca juga : Rekomendasi 5 Hotel Dekat Bandara
4. Lompong Sagu
Hidangan satu ini termasuk salah satu jenis kue yang sangat disukai oleh masyarakat Sibolga khususnya. Sama seperti namanya, lompong sagu telah dibuat dari sagu sebagai bahan dasarnya. Bahan lainnya, yakni buah pisang yang akan ditambahkan secukupnya.
Pada umumnya, kue lompong sagu ini tentunya akan dibungkus menggunakan daun pisang. Adapun cara masaknya, yaitu hanya dengan cara dibakar di atas api sedang. Bahan tambahan lainnya, yakni gula pasir, garam, air, gula merah atau gula aren, serta parutan kelapa.
5. Gulai Ikan Sibolga
Gulai ikan Sibolga merupakan salah satu hidangan dari Sibolga yang akan menarik untuk dicicipi. Bahan dasar untuk bisa langsung membuat gulai ikan yang satu ini adalah ikan tongkol, namun juga bisa juga berbagai ikan lainnya.
Agar rasa gulai ikannya tampak lebih lezat, gulai ikan satu ini akan dimasak dengan bermacam bumbu. Misalnya saja seperti cabai merah, bawang merah, bawang putih, serai, jahe, dan santan.
Tampilan kuliner yang satu ini sebenarnya tak jauh beda dengan gulai lain pada umumnya. Tekstur ikannya juga tampak lebih empuk serta kuahnya yang kental. Hal ini tentunya membuat siapa saja tertarik untuk mencicipinya. Gulai ikan satu ini sangat cocok sekali untuk dinikmati dengan nasi hangat.
6. Nasi Tue
Ada lagi makanan khas Sibolga yang sangat unik, yakni nasi tue. Ini merupakan salah satu hidangan dari Sibolga serta Tapanuli Tengah. Bahan untuk makanan ini yaitu hanyalah ketan.
Sebenarnya makanan ini merupakan salah satu sajian makanan penutup yang rasanya khas, yakno manis. Ini juga termasuk perpaduan dari ketan dan siraman kuah manis. Apabila dicampur dengan menggunakan durian akan lebih lezat lagi.
Hidangan satu ini sangatlah khas karena disajikan pada saat perayaan maupun hajatan. Nasi tue juga seringkali muncul pada acara lamaran ataupun pernikahan adat Tapanuli.
Itu saja beberapa makanan khas Sibolga yang tak boleh kamu lewatkan saat berkunjung ke kota tersebut. Sibolga sendiri tak hanya menawarkan wisata alam yang indah, namun juga wisata kuliner yang lezat penuh dengan bumbu serta rempah-rempah.
Bagi kamu yang senang sekali berpetualang dalam urusan makanan, maka mencicipi makanan khas Sibolga tentunya akan menarik untukmu. Makanan mana sih yang ingin sekali kamu coba?
Penulis: Novi Ardila
Leave a Reply