Gimana sih cara membuat akun Wattpad dengan mudah dan cepat ? Siapa di sini yang belum tahu dengan aplikasi orange ini? Yap, aplikasi kesukaan semua pencinta novel dan juga para penulis.
Aplikasi Wattpad merupakan aplikasi yang sudah di unduh sekitar 100 juta lebih di play store. Aplikasi ini juga sudah menjadi wadah bagi para penulis pemula untuk memperkenalkan karyanya. Sebut saja salah satunya, penulis Erisca Febriani. Beliau memperkenalkan novelnya yang berjudul Dear Nathan pertama kali di aplikasi Wattpad.
Aplikasi Wattpad sangat cocok untuk para penulis pemula dan juga wadah buat kamu yang hobi membaca. So, kali ini kita akan membahas gimana sih cara membuat akun di Wattpad ?
Cara Membuat Akun Wattpad dari Ponsel
Aplikasi Wattpad sangat cocok untuk para penulis pemula dan juga wadah buat kamu yang hobi membaca. Kali ini kita akan membahas cara mudah membuat akun di Wattpad melalui ponsel.
- Unduh aplikasi Wattpad pada Google Play Store bagi pengguna android dan pada App play store bagi pengguna Iphone.
- Setelah berhasil diinstal, buka aplikasi Wattpad.
- Akan terlihat lampiran depan aplikasi Wattpad, lalu klik “Bergabung secara gratis” yang terletak di bawah.
- Lalu kamu akan dibawa ke halaman pendaftaran. Isi alamat emailmu, nama pengguna, kata sandi dan tanggal lahir. Lalu klik “daftar” di bagian bawah.
Baca Juga : 7 Rekomendasi Web Menulis Artikel Dibayar
Cara Masuk ke Aplikasi Wattpad di Ponsel
Kali ini kita akan membahas cara masuk ke aplikasi Wattpad melalui ponsel.
- Pastikan kamu yang sudah memiliki akun Wattpad terlebih dahulu.
- Lalu klik “masuk” yang terletak pada bagian paling bawah.
- Kemudian masukan nama pengguna dan kata sandi milikmu.
- Klik “Masuk”
Cara Mengisi Nama Pengguna di Wattpad di Ponsel
Apabila setelah selesai membuat akun dan kamu ingin mengganti nama pengguna milikmu dari sebelumnya, yang hanya perlu kamu lakukan sebagai berikut,
- Klik gambar profil yang berada di pojok kanan atas.
- Kemudian klik ikon roda bergerigi yang terletak di pojok kanan atas.
- Pilih menu “Profil & Pengaturan Akun”.
- Klik “Nama pengguna”
- Lalu ubah nama pengguna baru yang kamu inginkan. Lalu isi kolom kata sandi.
- Kemudian klik “Ganti”
Baca juga : Tutorial Menulis di Aplikasi Wattpad
Cara Mengubah Bahasa Cerita di Wattpad di Ponsel
Jika kamu sangat ingin membaca novel dari negara lain, kamu bisa melakukannya dengan cara mengubah pengaturan bahasa pada akunmu di Wattpad. Kamu bisa mengubah bahasa akun Wattpadmu dari ponsel.
Berikut cara mudah untuk mengubah bahasa akun di Wattpad
- Klik gambar profil yang berada di pojok kanan atas.
- Kemudian klik ikon roda bergerigi yang terletak di pojok kanan atas.
- Pilih menu “Bahasa”.
- Lalu klik bahasa yang kamu inginkan.
Cara Mendownload Cerita di Wattpad Melalui Ponsel
Berikut cara mudah Mendownload cerita di Wattpad untuk dibaca secara offline di perpustakaan pribadimu.
- Klik ikon pencarian yang terdapat pada bagian bawah.
- Lalu tulis judul novel yang kamu cari. Jika belum ada kmau juga bisa mengklik kategori genre novel yang ingin kamu baca.
- Kemudian klik novel yang sudah kamu pilih.
- Klik ikon “+” yang terdapat di sebelah “Baca”
- Kemudian beralih ke perpustakaan. Cari novel yang kamu simpan kemudian klik tanda unduh di samping cover.
- Cerita yang kamu pilih sudah terunduh, kamu bisa membaca novel itu secara offline.
Baca juga : Tutorial Membuat Postingan di WordPress
Cara Mengatur Preferensi Pembacaan Akun Wattpad Melalui Ponsel
Kamu bisa mengatur preferensi pembacaan yang sesuai denganmu agar mendapatkan pengalaman membaca makin seru. Berikut cara mudah untuk mengatur preferensi pembacaan akun di Wattpad melalui ponsel.
- Klik gambar profil yang berada di pojok kanan atas.
- Kemudian klik ikon roda bergerigi yang terletak di pojok kanan atas.
- Pilih “Preferensi Pembacaan”.
- Kamu bisa mulai mengatur orientasi layar, komentar dalam paragraf, bilah status, navigasi tombol volume, mode baca dan gunakan kecerahan perangkat.
So, begitulah cara membuat akun Wattpad mudah dan cepat di ponsel. Gimana, tertarik buat nyoba?
Leave a Reply