Pengen Produktif ? 3 Penyebab Orang Menjadi Tidak Produktif

3 Penyebab Tidak Produktif
3 Penyebab Tidak Produktif

Produktif menurut KBBI merupakan segala sesuatu usaha yang mendatangkan hasil/menghasilkan sesuatu yang dapat digunakan secara teratur untuk membentuk unsur-unsur baru.

Di zaman sekarang, produktif sering disandingkan dengan pola hidup seseorang yang teratur dan dipenuhi dengan beragam kegiatan bermanfaat seperti belajar, olahraga, dan hal lainnya.

Di sosmed, banyak anak muda yang menunjukkan kehidupan mereka yang produktif. Ini jugalah yang sekarang jadi trend baru di anak muda. Trend ini tentunya sangat bermanfaat untuk bisa memotivasi generasi muda yang semula bermalas-malasan jadi jauh lebih baik.

baca juga : Tiga Tips Menjalin Hubungan dengan Al-Quran

Namun, rasanya motivasi saja tidak cukup untuk membuat seseorang bisa komitmen menjadi produktif. Motivasi mungkin akan memberikan semangat 2-3 hari dan selanjutnya bisa layu sehingga kembali ke setelan pabrik.

So, untuk mengantisipasi hal itu, setidaknya kita harus mengetahui alasan kenapa orang jadi tidak produktif.

Penyebab Orang jadi Tidak Produktif

Gambar orang tidak produktif
Ilustrasi Orang yang Tidak Produktif

Tidak mungkin ada asap kalo tidak ada api. Yap, pepatah inilah yang cocok untuk disandingkan dengan pembahasan kita kali ini. Mustahil kita menjadi tidak produktif tanpa alasan.

Ada banyak alasan yang terjadi entah dari faktor internal atau faktor eksternal. Berikut beberapa alasan yang mungkin menyebabkan kita jadi tidak produktif.

1. Sering Menunda-nuda

1000020218 1
Gambaran Sering Menunda

Ini penyakit yang sangat sering menjadi alasan pertama kenapa orang menjadi tidak produktif. Saat sudah tahu ada banyak kerjaan yang harus dikerjakan, alih-alih mengerjakan orang yang sering menunda-nuda malah sibuk mencari kapan waktu yang tepat untuk mengerjakan semua itu.

Energi dan waktunya habis untuk hanya memikirkannya saja, alhasil mereka jadi malas untuk mengerjakan apa yang seharusnya mereka lakukan.

2. Mudah Terdistraksi

1000020222 1
Gambaran Mudah Terdistrak

Terdistraksi berasal dari kata distraksi yang artinya teralihkan. Penyebab orang mudah sekali terdistrak pun beragam. Entah karena bosan pada pekerjaannya, bingung dengan kerajaannya hingga otak menuntut hal yang jauh lebih ringan.

Di zaman yang canggih ini, banyak orang yang mudah sekali terdistraksi dengan notifikasi ponselnya. Ponsel menjadi seperti dua sisi yang negatif dan positif.

Orang sering lupa waktu saat bermain ponsel, kenyamanan dan kemudahan yang di tawarkan saat bermain ponsel sungguh sangat mudah membuat orang lupa diri.

3. Terlalu Banyak Istirahat

Terlalu Banyak Istirahat
Ilustrasi Terlalu Sering Istirahat

Tidak salah memang untuk beristirahat, namun harus sangat diperhatikan bahwa istirahaiit yang berlebihan akan membuat kita cenderung menjadi malas sesudahnya, dan berujung jadi tidak produktif.

Sehingga kita harus tahu betul bagaimana untuk menentukan porsi istirahat yang pas dan tidak membuat diri kita terbuai sehingga di serang penyakit malas. Istirahatlah secara cukup.

Tips Agar Produktif ala Islam

1000020224
Tips Ala Islam

1. Membuat Planing

“Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain,” (QS Al-Insyirah :7)

Ayat di atas menegaskan pada kita untuk tidak bermalas-malasan. Setelah satu pekerjaan beres maka lanjutlah dengan urusan yang lain.

Baca juga : Cara Mencuci Pakaian Sesuai Syariat Islam

Untuk itu penting bagi kita membuat planing, agar saat satu pekerjaan telah selesai, kita langsung bisa beralih ke pekerjaan lain tanpa membuang-buang waktu dalam kebingungan.

2. Memanfaatkan Waktu Sebaik-Baiknya

Waktu adalah hal yang tidak pernah bisa kita tebak. Oleh karena itu jangan sampai kita terjebak dengan pikiran masih memiliki waktu esok. Waktu bagi kita hanyalah waktu sekerang, sedangkan waktu esok masih menjadi misteri.

Rasulullah SAW bersabda, “Siapkan lima sebelum (datangnya) lima. Masa hidupmu sebelum datangnya waktu matimu. Masa sehatmu sebelum datangnya waktu sakitmu, masa senggangmu sebelum datang masa sibukmu, masa mudamu sebelum datang masa tuamu, dan masa kayamu sebelum datang masa miskinmu.” (HR. Baihaqi)

3. Menjauhi Perbuatan Dosa

Segala sesuatu di dunia pasti akan ada dampaknya. Dosa bisa menjadi sebab, seseorang terhalang dari rahmat Allah SWT. Hal buruk seperti dosa juga akan memberikan dampak pada diri seseorang.

Jadi akan sangat mudah bagi setan untuk membisikan hal buruk, seperti bermalas-malasan dan tidak produktif.

So, itulah beberapa alasan kenapa kita bisa tidak produktif. Tulisan ini dibuat semata-mata bukan untuk mengguri siapa pun. Tulisan ini dibuat untuk menyindir penulis sendiri, yang sangat-sangat sulit untuk bisa produktif.

Dan mungkin beberapa orang juga merasakan hal yang sama, ingin produktif, tapi terus terjebak dalam kemalasan. Jadi semoga tulisan ini bisa membantu. See you …