Tempat Wisata di Kota Jantho menawarkan keindahan alam yang khas. Daerah yang letaknya paling barat Indonesia ini sudah memiliki banyak tempat dengan pemandangan yang indah.
Kota ini berjarak tepat sekitar 60 km dari kota Banda Aceh. Di sini tersimpan banyak sekali tempat wisata yang akan membuat liburanmu menyenangkan.
Tempat Wisata di Kota Jantho Terbaik
Penasaran tentang apa saja sih tempat wisata di kota Jantho Aceh? Simak yuk penjelasan yang akan kami bagikan di bawah ini.
1. Desa Pesisir Lampanah Leungah
Tempat wisata di kota Jantho Aceh pertama yang kami jelaskan adalah desa Lampanah Leungah. Desa ini sudah sangat terkenal hampir di semua daerah yang ada di Aceh. Hal ini karena memiliki pemandangan yang tidak tertandingi.
Lokasi desa Lampanah Leungah letaknya tepat di kecamatan Seulimeum, kabupaten Aceh Besar. Salah satu yang terkenal disini yaitu pantainya.
Selain itu, tak jauh dari pantai juga terdapat bukit-bukit yang bisa kamu datangi untuk menikmati keindahan Samudera Hindia yang sangat luas. Meskipun fasilitas yang ada di desa Lampanah Leungah satu ini masih kurang memadai. Namun tak menghalangi minat wisatawan untuk mengunjunginya.
2. Puncak Bukit Lamreh
Kamu bisa langsung mencari surga tersembunyi di Aceh Besar? Maka datanglah ke puncak Bukit Lamreh. Tempat ini juga beberapa waktu yang lalu sempat viral. Hal ini karena ada banyak lokasi yang instagramable yang banyak membuat fotografer.
Bahkan, para penikmat foto menjadikan puncak Bukit Lamreh sebagai background foto mereka. Salah satu keindahan yang bisa kamu nikmati adalah hamparan laut biru serta pemandangan Gunung Seulawah Agam.
Para wisatawan yang akan datang ke puncak Bukit Lumrah juga telah menjadikan kota ini sebagai tempat untuk bisa menyaksikan pemandangan matahari terbit dan matahari terbenam. Untuk bisa langsung masuk ke puncak Bukit Lamreh, kamu hanya perlu mengeluarkan biaya Rp. 5.000 untuk parkir dan Rp. 10.000 untuk tiketnya.
Baca juga : Kunjungi 5 Destinasi Wisata Alam di Takengon!
3. Pantai Pasir Putih Lhok Mee
Tempat wisata di kota Jantho Aceh yang ketiga yaitu pantai pasir putih Lhok Mee. Tempat ini sebenarnya terkadang menjadi tujuan wisata satu paket dengan puncak Bukit Lamreh. Hal ini karena lokasinya yang memang berdekatan. Pasirnya yang sangat putih, bersih, serta lembut menjadikan pantai ini sangat cocok untukmu yang hobi berjalan-jalan di pantai.
Biasanya wisatawan yang akan datang ke pantai pasir putih Bukit Lamreh berangkat dari pelabuhan Malahayati. Hal ini tentunya karena jarak yang ditempuh hanya 2 km. Sehingga tak akan membuatmu capek sebelum sampai ke sini. Akan tetapi, fasilitas yang telah disediakan di pantai ini memang masih kurang.
Tempat Wisata di Kota Jantho Aceh
4. Pantai Lhok Keutapang
Salah satu pantai terkenal di kota Jantho Aceh yang juga harus dikunjungi yaitu pantai Lhok Keutapang. Keindahan juga akan membuat pantai ini menjadi salah satu Tempat Wisata di Kota Jantho yang harus kamu langsung kunjungi.
Lokasi pantai Lhok Keutapang sebenarnya cukup tersembunyi karena berada di belakang perbukitan hijau. Para wisatawan yang datang ke pantai ini sebenarnya kebanyakan karena ingin merasakan liburan yang romantis.
Di sini kamu juga bisa menikmati pemandangan matahari terbenam yang menakjubkan. Selain itu, pantai ini juga sudah memiliki pasir putih dan airnya yang sangat jernih. Karena lokasinya yang tersembunyi, jadi untuk dapat sampai ke sini perlu usaha yang tidak mudah.
Baca juga : 7 Rekomendasi Pasar Takjil di Banda Aceh,
5. Air Terjun Peucari Jantho
Masih ingin menikmati berbagai macam pemandangan alam di Jantho Aceh? Maka datanglah ke air terjun Puncai Jantho. Tempat Wisata yang ada di Kota Jantho ini memiliki beberapa tingkatan sungai. Sehingga memberinya nilai keunikan tersendiri. Lokasinya tepat berada di tengah hutan di kota Jantho. Sehingga untuk sampai ke sini memang tak bisa dikatakan mudah.
Jarak air terjun Peucari Jantho yaitu 70 km dari Banda Aceh dan 10 km dari kota Jantho. Meskipun jauh, namun layak dikunjungi. Hal ini karena akan langsung menghapus rasa lelahmu begitu sampai di salah satu tempat wisata di kota Jantho Aceh yang terbaik.
Itu saja beberapa informasi terkait Tempat Wisata di Kota Jantho. Semoga bermanfaat!
Penulis: Novi Ardila
Leave a Reply